Jumat, 12 Juli 2013

ACA Kembali Raih Master Service Award 2013


Asuransi Central Asia (ACA) kembali meraih penghargaan Master Service Award 2013 untuk kategori Asuransi. Penghargaan tersebut diterima pada Kamis, 4 Juli 2013 di Ballroom Wisma Kalla. Penghargaan Master Service Award 2013 diberikan oleh Managing Director Majallah Makassar Terkini Bapak Adhi Santoso, BBA, MM dan General Manager Makassar Research Dian Arum Tunggasari, S.Sos kepada Manager PT. ACA  Area Makassar, Merry.

Merry mengatakan diraihnya kembali Master Service Award ini merupakan kinerja yang membutuhkan proses, baik dari ACA sendiri maupun dari para mitranya, sehingga masayarakat dapat memberikan apresiasi ini. Oleh karena itu, pihaknya menggelar acara syukuran khusus terkait diraihnya penghargaan ini dengan mengundang para mitranya.

Asuransi Central Asia (ACA) merupakan Asuransi Umum (General Insurance) yang mencakup asuransi rumah, asuransi pengangkutan, asuransi kendaraan, kesehatan dan asuransi lainnya.


Penulis: Echa

Editor: Salmawati/Salmah Sumayya

Rabu, 10 Juli 2013

Taksi Bosowa Kembali Raih Master Service Award 2013

Award MSA 2013 diterima oleh Subhan Aksa

Taksi Bosowa, salah satu perusahaan yang bergerak di bidang jasa transportasi darat, kembali meraih penghargaan sebagai Master Service Award tahun 2013. Penghargaan ini diterima langsung oleh Komusaris Utama Taksi Bosowa Subhan Aksa pada malam penganugerahan Master Service Award 2013, Kamis 4 Juli di Wisma Kalla Makassar. Penghargaan Master Service Award 2013 diberikan oleh Managing Director Majalah Makassar Terkini Adhi Santoso didampingi oleh General Manager Makassar Research Dian Arum Tunggasari.


Head Marketing Taksi Bosowa Wawan Purnawan mengatakan, Master Service Award bukan sekadar logo atau symbol terhadap hasil suatu proses kerja dari sebuah perusahaan, akan tetapi lebih kepada bagaimana kita belajar dari suara pelanggan mengenai kekuarangan maupun kelebih dari suatu proses kerja dalam memberikan pelayanan. Lebih dari itu, Master Service Award bisa menjadi kritikan yang bisa membuat kita lebih “peka” terhadap perbaikan peningkatan layanan.

“Suara dari pelangganlah yang dibutuhkan untuk memajukan standar pelayanan, sebab dari mereka kami bisa mengetahui apa keinginannya,  karena belum tentu yang kami berikan adalah keinginan mereka” katanya.

Oleh karena itu, Wawan mengharapkan semoga penghargaan ini dapat memacu semangat kami untuk dapat terus memberikan yang pelayanan yang terbaik kepada pelanggan dan terus mendapatkan pengakuan dari penduduk kota Makassar, diukur dari aspek pelayanan.

Penulis: Echa

Editor: Salmawati/Salmah Sumayya

Selasa, 09 Juli 2013

Master Service Award 2013 dalam Gambar

Makassar Terkini dan Makassar Research Sukses menggelar Malam Penganugerahan Master Service Award 2013. Event tahunan yang ketiga kalinya digelar ini di isi dengan berbagai acara selain pemberian penghargaan kepada para pemenerima Award. Para tamu undangan disambut dengan pelayanan yang ramah  dari panitia, undian doorprize, maupun hiburan lainnya yang terekam dalam bingkai kamera berikut:

Tamu undangan  mengisi daftar tamu
Managing Director Makassar Terkini, Bpk. Adhi Santoso 







Tamu Undangan

Pemenang Undian Doorprize

Serah Terima Kodam

Panitia Pelaksana

Makassar Terkini Kembali Gelar Master Service Award


Makassar Terkini dan Makassar Research kembali sukses menggelar Master Service Award. Event penghargaan tahunan ini merupakan ke-3 kalinya digelas sejak tahun 2011. Malam penganugerahan berlangsung di Ballroom Kalla Tower Makassar pada Kamis Malam, 4 Juli 2013 dan dihadiri oleh ratusan undangan baik dari para penerima penghargaan maupuan undangan lainnya.

Master Service Award diberikan kepada perusahaan-perusahaan di kota Makassar yang telah memberikan pelayanan terbaik berdasarkan hasil penilaian dari masyarakat Kota Makassar.  Survey adakan oleh Makassar Research dengan melibatkan melibatkan 1000 responden yang bermukim 14 kecamatan dengan proses survey dengan periode waktu antara maret 2013 hingga april 2013.



Kriteria yang ditetapkan sebagai responden adalah penduduk tetap kota Makassar atau penduduk yang telah bermukim di kota Makassar lebih dari 12 bulan (1 tahun), gender pria atau wanita dengan usia antara 20 hingga 55 tahun, dengan tingkat Social Economic Status (SES) antara SES E minimal pengeluaran Rp 1.000.000 per bulan, hingga SES A lebih dari Rp 10.000.000 per bulan. Untuk tahun ini, ada 53 kategori industri yang dirise, menurut Project Manager Makassar Research, Andi Alamsyah Karim, ST.


Sebanyak 21 perusahaan dan 21 kategori yang berpartisipasi pada malam penganugrahan Master Service Award 2013. Perusahaan tersebut antara lain: Indovision, Aliyah Baby Shop, Megumi Baby Shop, Salon Sayonara, Asuransi Central Asia (ACA), Taksi Bosowa, Audrey Baby Shop, Acer Indonesia, Hermin Spa, Inul Vista, Jakarta Tailor, catering Glory, FIF, AManah Finance, Garda Oto, Execlso Café, Salon Rudi Hadisuwarno, Catering Melati, Prodia, Kimia Farma, Balleza Café, dan Telkomsel.


Malam puncak penganugerahan Master Service Award 2013 yang dirangkaian dengan konsep gala dinner yang diiringi musik dari band lokal. Selain acara penerimaan piagam dan makan malam, acara ini juga dibanjiri doorprize yang diberikan kepada para tamu undangan dari para sponsor, antara lain: Hotel Sahid Jaya Makassar, Aston Makassar Hotel & Convention Center, Grand Clarion Hotel & Convention Makassar, Quality Plaza Hotel, Hotel Aryaduta Makassar. Acara ini sepenuhnya dikemas oleh Terkini Organizer Plus yang didukung oleh Amanda Brownies, Pharmaton Formula, air mineral Vit dan Mizone. Media Partner yang mendukung: Harian Fajar, Makassar TV, Smart FM, Venus FM, Suara Celebes FM, Prambors FM, Gamasi FM.
Penulis: Susana Irwan

Editor: Salmawati/Salmah Sumayya